Artikel

5 Manfaat Terapi Menggunakan Air Hangat Bagi Kesehatan

Air hangat yang biasa didapatkan dari pemanas air salah satunya yaitu pemanas air tenaga surya ternyata memiliki manfaat yang banyak untuk tubuh jika digunakan untuk terapi. Terapi menggunakan air hangat dipercaya mampu melunturkan racun-racun dalam tubuh dengan mudah dan murah. Terapi ini bisa dilakukan di mana saja bahkan di rumah sekalipun. Beberapa manfaat terapi air hangat

Inilah beberapa manfaat terapi air hangat

  1. Kualitas tidur yang lebih baik

Air hangat mampu membuat aliran sirkulasi darah menjadi lancar dan merelakskan otot-otot yang ada di dalam tubuh. Akibatnya tubuh akan merasakan kantuk dan tidur pun menjadi lebih tenang. Setelah bangun badan akan menjadi lebih segar dan siap beraktivitas lagi. tidur yang berkualitas adalah tidur yang mampu mengganti energi yang telah dihabiskan seharian. Bukan panjangnya waktu yang dihabiskan untuk tidur, melainkan berkurang tidaknya capek yang dirasakan. Cobalah mandi terapi menggunakan air hangat 2-3 kali seminggu secara rutin dan rasakan manfaatnya.

  1. Membersihkan jamur dan bakteri

Ternyata jamur dan bakteri bisa tumbuh dan berkembang di tubuh bahkan kulit. Jika sering mengalami gatal-gatal dalam kulit bisa jadi ada perkembangan jamur dan bakteri di sana. Dengan terapi menggunakan air hangat mampu melunturkan jamur dan bakteri dengan mudah. Jamur dan bakteri ini biasa muncul di bagian kaki karena sering diabaikan kebersihan dan kesehatannya padahal kaki sudah bekerja keras menopang tubuh selama sehari penuh. Caranya adalah siapkan air hangat dari water heater tenaga surya atau pemanas lainnya kemudian rendam kaki dalam air hangat dan gosok secara perlahan. Dengan begitu jamur, bakteri dan sel-sel kulit mati akan terangkat.

  1. Menguatkan ginjal

Air hangat yang biasa didapatkan dari pemanas air matahari dan pemanas air lainnya ternyata bisa menguatkan ginjal. Banyak terapis yang menyarankan untuk melakukan terapi air hangat di malam hari karena pada malam hari kinerja organ ginjal sedang lemah. Organ ginjal ini merupakan bagian yang sangat penting bagi tubuh sehingga kesehatannya patut dijaga. Terapi yang bisa digunakan salah satunya dengan mandi air hangat atau meminum air hangat dengan teratur.

  1. Menyegarkan badan

Selain mampu membersihkan ternyata air hangat mampu menyegarkan badan yang tidak bersemangat. Rutin terapi menggunakan air hangat baik diminum ataupun  digunakan untuk mandi mampu mengatasi badan yang tidak bersemangat. Anda bisa membuat air hangat sendiri dengan menggunakan water heater solar terbaik Anda.

  1. Mengobati flu

Dengan menyiapkan air hangat dalam suatu wadah kemudian menghirup uapnya akan membantu dalam proses melegakan hidung yang tersumbat karena flu. Lakukan rutin sehari sekali agar flu yang diderita cepat sembuh bahkan tanpa menggunakan obat. Air hangat juga bisa dikonsumsi untuk membersihkan tenggorokan agar bersih dari kotoran yang menyumbat.

Untuk mendapatkan manfaat air hangat di atas, maka Anda bisa memasang pemanas air tenaga matahari alias weater heater solar.

 

Oleh: intisolar.com