Solar Panel Water Heater

CE Series

Lapisan dalam tank menggunakan bahan Stainless Steel 304. Tersedia 200 & 300 liter

Energy Efficiency

Air lebih cepat Panas & Tahan Lama

Cost Savings

Investasi penghematan jangka panjang

Advanced Technology

Teknologi Vacuum Tube
[Ekslusif hanya ada di Inti Solar]

Longevity and Durability

Tahan lama di berbagai kondisi lingkungan

Low Maintenance

Meminimalkan kebutuhan perawatan rutin

Katalog Produk

Spesifikasi Produk

Volume : 200 liter
Kapasitas Pemakaian : 4-6 Orang/Hari
Dimensi : 200 cm x 210 cm
Berat Kosong : 78 Kg
Working Pressure : Up To 4 Bar
Casing Tangki Luar : Galvanized
Material Tanki Dalam : Stainless Steel 304
Struktur Rangka : Galvanized
Tubes 58 mm x 1800 mm

Rp 30.100.000,-

Spesifikasi Produk

Volume : 300 liter
Kapasitas Pemakaian : 6-9 Orang/Hari
Dimensi : 275 cm x 210 cm
Berat Kosong : 108 Kg
Working Pressure : Up To 4 Bar
Casing Tangki Luar : Galvanized
Material Tanki Dalam : Stainless Steel 304
Struktur Rangka : Galvanized
Tubes 58 mm x 1800 mm

Rp 41.570.000,-

Keunggulan Produk

Bahan Terbaik

Cover luar tangki menggunakan bahan Powder Coated Steel anti korosi

Sistem Mutakhir

Penyimpanan panas yang lama, sistem pemanasan Premium Indirect Heating

Teknologi Canggih

Penyerapan panas yang cepat, teknologi Jerman Vacuum Tube

Varian Adaptif

Tersedia dua Varian kapasitas – 200 dan 300 liter

Tangki Superior

Lapisan dalam tangki menggunakan Stainless Steel 304

Fleksibilitas Maksimal

Multiple Purpose yang bisa digunakan untuk genteng kerkemiringan atau duct rata

Rangka Tangguh

Rangka Multi Purpose dan Side Tank menggunakan bahan Powder Coated Steel

Hemat Biaya

Tidak perlu biaya tambahan untuk rangka karena menggunakan Rangka Multiple Purpose

Keuntungan Membeli Produk Inti Solar

Tim ahli berpengalaman Gratis konsultasi

Gratis biaya pemasangan dan pengiriman

Puluhan service center di seluruh indonesia

Tersedia fasilitas cicilan 0% hingga 24 bulan

Proses Pemesanan Inti Solar

1

Konsultasi

Konsultasi dengan tim sales berpengalaman kami dan dapatkan rekomendasi produk sesuai kebutuhan

2

Survey

Tim teknisi kami akan lakukan survey untuk memastikan produk yang dikirim sesuai rekomendasi

3

Pengiriman

Tim teknisi kami akan melakukan pengiriman dan memastikan keamanan barang

4

Pemasangan

Tim Teknisi kami akan melakukan pemasangan barang dan memastikan produk aman digunakan

Kata Pelanggan Tentang Inti Solar

Siap Memangkas Biaya Listrik Anda? Mulailah Dengan Unduh Katalog Inti Solar Di Sini!

    Transformasi Pemanas Air Solar Cell ke Kenyamanan Rumah Anda dengan CE Series

    Bayangkan Anda memulai hari dengan mandi air panas yang nyaman, tanpa khawatir tagihan listrik melonjak. Dengan pemanas air solar cell CE Series dari Inti Solar, skenario ini bukan sekadar mimpi. 

    CE Series dibangun atas inovasi teknologi Jerman yang menawarkan solusi pemanasan air yang ramah lingkungan dengan efisien energi, mengubah setiap momen Anda menjadi kenyamanan tanpa beban.

    Teknologi dan Inovasi CE Series

    Teknologi dan inovasi menjadi kunci utama di balik efisiensi dan keandalan pemanas air solar cell CE Series. Berikut ini adalah beberapa teknologi dan inovasi penting yang dimiliki oleh CE Series untuk kebutuhan rumah tangga Anda.

    1. Sistem Pemanas Indirect
      CE Series menggunakan sistem pemanasan indirect yang dapat meningkatkan efisiensi energi dengan cara meminimalkan kehilangan panas. Sistem indirect juga dilengkapi dengan ‘cooper coil heat exchanger’ yang berfungsi sebagai pemindah panas, sehingga air panas dapat digunakan lebih berlimpah dan dapat dioperasikan dengan tekanan 4 bar.
    2. Teknologi Tabung Vacuum
      Menggunakan teknologi tabung vacuum dari Jerman, CE Series efisien dalam menangkap dan menyimpan panas matahari, hal ini memungkinkan penyerapan panas yang cepat dan penyimpanan yang lebih tahan lama.
    3. Material dan Desain
      Dengan fokus pada keawetan, CE Series dibangun menggunakan material terbaik seperti stainless steel 304 untuk tangki dan tembaga untuk komponen internal yang dapat memperpanjang usia produk serta produk yang lebih tahan terhadap korosi.

    Keunggulan CE Series

    Keunggulan pemanas air solar cell CE Series terletak pada kombinasi antara teknologi canggih, desain yang efisien, biaya yang hemat, dan komitmen terhadap keberlanjutan.  Berikut keunggulan CE Series yang perlu Anda ketahui.

    1. Efisiensi Energi dan Kontribusi terhadap Lingkungan
      Teknologi Jerman vacuum tube memaksimalkan penyerapan panas matahari yang memungkinkan penggunaan energi lebih efisien dan mengurangi ketergantungan pada sumber energi fosil. Dengan memanfaatkan energi matahari yang tak terbatas, CE Series dapat mengurangi biaya operasional tanpa membuat tagihan listrik Anda melonjak.
    2. Stabilitas dan Konsistensi Suhu Air
      Sistem pemanasan menggunakan premium indirect heating menjamin penyimpanan panas yang lebih lama agar suhu air tetap konsisten dan dapat digunakan kapan saja. Hal ini menjadikannya lebih hemat energi, karena Anda tidak perlu memanaskan air secara terus menerus.
    3. Durabilitas dan Ketahanan Material
      Dengan material stainless steel 304 untuk lapisan dalam tangki dan powder coated steel untuk rangka dan cover luar tangki, kedua material ini dapat memberikan kekuatan dan ketahanan terhadap korosi.
    4. Hemat Biaya Instalasi
      Berkat adanya rangka multiple purpose yang dapat digunakan untuk berbagai jenis atap, baik atap yang miring maupun datar, Anda bisa menghemat biaya instalasi tanpa perlu mengeluarkan biaya tambahan untuk rangka.

    Varian Produk Pemanas Air Solar Cell CE Series

    Pemanas air solar cell CE series memiliki dua tipe yang berbeda, yaitu 20 CE dan 30 CE untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga Anda. Untuk melihat fitur utama pada CE Series, Anda dapat melihat tabel di bawah ini.

    Varian Produk Tipe 20 CE Tipe 30 CE
    Volume 200 liter 300 liter
    Kapasitas Pemakaian 4-6 orang/hari 6-9 orang/hari
    Ukuran Rumah 100 – 200 m2 > 200 m2
    Dimensi  200 cm x 210 cm 275 cm x 210 cm
    Berat Kosong  78 kg 108 kg
    Working Pressure Up to 4 bar Up to 4 bar
    Casing Tangki Luar Galvanized Galvanized
    Material Tangki Dalam Stainless Steel 304 Stainless Steel 304
    Material Indirect Cooper Coil 1/2″ x 0,9 Thickness

    Cooper Coil 1/2″ x 0,9 Thickness

    Dual Spiral Technology

    Struktur Rangka Galvanized Galvanized
    Tubes 58 mm x 1800 mm 58 mm x 1800 mm
    Harga Rp30.100.000,- Rp41.570.000,-

     

    Perlu diperhatikan 20 CE dan 30 CE Series memiliki perbedaan pada material indirect. 20 CE hanya memiliki cooper coil dengan diameter 1/2 inci dan ketebalan 0.9 mm yang berfungsi sebagai medium dalam sistem pemanasan indirect, di mana panas dari cairan pemanas dapat ditransfer ke air dalam tangki melalui cooper oil. 

    Sedangkan, 30 CE Series tidak hanya memiliki cooper coil dengan diameter 1/2 inci, tetapi juga memiliki dual spiral technology yang merupakan inovasi yang signifikan untuk meningkatkan performa pemanasan air, sehingga 30 CE Series lebih efektif dalam memanaskan air secara cepat dan menjaga suhu air lebih stabil.

    Panduan Singkat Instalasi CE Series Agar Tahan Lama

    Memasang dan memelihara pemanas air solar cell CE Series dengan benar tidak hanya memaksimalkan efisiensi energi, tetapi juga dapat memperpanjang usia penggunaan produk. Berikut ini adalah panduan singkat instalasi dan tips pemeliharaan untuk seri CE.

    1. Pilih Lokasi yang Tepat
      Instalasi produk sesuai dengan lokasi yang mendapatkan paparan sinar matahari maksimal. Hindari struktur atau vegetasi yang dapat menghalangi produk.
    2. Konsultasikan dengan Profesional
      Meskipun CE Series memiliki desain rangka multiple purpose yang memudahkan instalasi pada berbagai jenis atap, tidak ada salahnya jika Anda ingin konsultasi secara langsung dengan orang yang profesional di bidang instalasi ini.
    3. Pastikan Stabilitas Struktur
      Sistem harus dipasang pada struktur yang kuat dan stabil untuk mencegah kerusakan akibat angin atau kondisi cuaca ekstrem lainnya.

    Untuk memaksimalkan usia penggunaan produk, jangan lupa untuk inspeksi produk secara berkala, bersihkan panel surya, serta konsultasikan dengan ahli yang profesional.

    Tertarik untuk memiliki pemanas air solar cell yang hemat biaya dan mendukung keberlanjutan energi? Sudah saatnya untuk Anda beralih menggunakan CE Series! Jika Anda membutuhkan brosur produknya, Anda bisa menghubungi kami melalui WhatsApp atau konsultasi secara gratis untuk kebutuhan Anda.