Artikel

Atasi Wasir Menggunakan Air Hangat Pemanas Air Tenaga Matahari

Banyak sekali manfaat yang didapat ketika menggunakan pemanas air tenaga matahari salah satunya adalah mengatasi wasir. Wasir atau yang lebih dikenal dengan istilah ambeien merupakan sebuah penyakit yang timbul karena adanya pembengkakan pembuluh darah vena yang ada di sekitar dubur.

Biasanya, penyakit yang satu ini dialami oleh orang yang sudah berusia di atas 30 tahun. Namun tak jarang anak-anak atau remaja yang juga dapat mengalami penyakit ini. Jangan khawatir karena ada beberapa cara yang dapat diterapkan untuk mengatasi wasir.

Cara Mengatasi Wasir Menggunakan Pemanas Air Tenaga Matahari

  1. Mandi Air Hangat

Wasir memang sering kali menyebabkan iritasi, namun ternyata bisa diredakan dengan menggunakan air hangat ketika mandi. Mandi menggunakan air hangat sekitar 20 menitan dapat meredakan iritasi karena wasir.

Setelah buang air besar, mandilah menggunakan air hangat yang berasal dari pemanas air tenaga surya. Tambahkan sedikit garam pada bak mandi ketika mandi. Hal tersebut bertujuan agar rasa sakit yang muncul karena wasir menjadi berkurang.

  1. Witch Hazel

Ketika wasir mendera, biasanya sakit dan gatal juga akan timbul. Oleh karena itu untuk mengurangi sakit tersebut adalah menggunakan witch hazel. Witch Hazel adalah sebuah tanaman yang memiliki kandungan untuk mengurangi iritasi sakit wasir.

Kandungan yang ada di dalamnya adalah zat anti peradangan yang dapat mengurangi radang yang ada di sekitar dubur. Pada umumnya, produk yang memiliki kandungan witch hazel disediakan dalam bentuk cairan. Untuk itu, produk tersebut dapat digunakan secara langsung dengan sistem di oles.

  1. Kompres Menggunakan Air Dingin

Pemanas air tenaga solar ini selain dapat menghasilkan air panas juga dapat menghasilkan air dingin yang digunakan untuk mengompres. Kompres dubur yang iritasi dan sakit dengan menggunakan air dingin atau juga dapat menggunakan es.

Kompreslah dubur selama 15 menit lebih agar pembengkakan yang diakibatkan karena wasir berdarah semakin reda. Namun, yang harus diperhatikan adalah jangan tempelkan es secara langsung ke kulit. Es harus dibungkus terlebih dulu menggunakan handuk atau kain sebelum mengompres dubur.

  1. Gel Lidah Buaya

Lidah buaya mengandung sebuah gel yang diyakini dapat mengatasi peradangan karena wasir. Bukan hanya dapat mengatasi wasir, gel tersebut juga dapat mengatasi beragam permasalahan pada kulit. Kandungan yang terdapat di dalam gel tersebut adalah zat anti peradangan yang dapat diterapkan untuk mengatasi peradangan dan iritasi.

  1. Mengonsumsi Makanan Yang Mengandung Serat

Salah satu obat manjur yang dapat meredakan wasir adalah dengan mengonsumsi makanan yang mengandung serat tinggi. Terdapat beberapa makanan yang mengandung serat tinggi seperti biji-bijian, buah-buahan, sayuran dan makanan sehat lain. Sangat penting juga mengonsumsi air hangat dari pemanas air tenaga matahari untuk mendapatkan cairan yang cukup untuk tubuh.