3 Langkah Cepat Bersihkan Tempat Cuci Piring Dengan Solar water heater
Bila Anda pengguna solar water heater maka pekerjaan membersihkan tempat cuci piring stainless steel menjadi mudah dan praktis. Membersihkan tempat cuci piring stainless steel juga perlu dilakukan secara berkala dan maksimal. Hal ini dikarenakan tempat cuci piring yang rawan kotor akibat sisa-sisa makanan.
Tak jarang sisa-sisa makanan tertinggal di area tempat cuci piring dan dapat menumpuk sehingga dapat memicu tumbuhnya kuman dan bakteri. Terutama pada bagian sulit dan jarang dijangkau. Anda tentunya tidak ingin tempat pencuci piring yang Anda miliki jauh dari kata higienis dan menjadi kekhawatiran bagi kesehatan keluarga.
Langkah membersihkan tempat cuci piring stainless steel dengan solar water heater
- Menyiram area tempat cuci piring dengan air panas
Hal yang pertama dilakukan adalah menyiram area tempat cuci piring dengan menggunakan air panas yang berasal dari pemanas air tenaga surya. Menggunakan pemanas air yang menjadi salah satu fasilitas yang tersedia di rumah akan memudahkan Anda dalam membersihkan tempat cuci piring.
Anda tidak perlu menunggu lama untuk memasak air hingga panas dan hanya perlu memutar keran water heater yang mungkin juga telah tersedia pada keran tempat cuci piring yang Anda miliki. Pastikan seluruh area tempat cuci piring tersiram rata dengan air panas mulai dari sudut-sudutnya, tempat meletakkan piring pasca dicuci hingga saluran air.
- Mencuci tempat cuci piring dengan sabun
Alat yang digunakan untuk mencuci tempat cucian piring adalah sikat halus atau spons. Hindari penggunaan sikat scrub karena dapat menggores permukaan tempat cuci piring dan juga mengurangi nilai estetikanya.
Setelah itu siapkan mangkuk yang berisi larutan sabun. Proses pencucian akan lebih maksimal bila Anda menggunakan sabun antibakteri dan dilarutkan dengan air hangat yang berasal dari pemanas air tenaga matahari yang ada di rumah Anda. Hal ini dikarenakan mengingat betapa pentingnya menjaga tempat cuci piring agar tetap higienis.
Sikatlah atau usaplah seluruh area tempat cuci piring dengan menggunakan larutan sabun tersebut hingga merata dan menyeluruh. Jangan lupa untuk membersihkan bagian dinding area tempat cuci piring karena biasanya terdapat cipratan-cipratan saat mencuci piring. Anda juga dapat menggunakan sikat gigi untuk membersihkan saluran air dengan baik.
Bila menggunakan sabun kurang berhasil mengangkat noda yang ada pada tempat cuci piring, Anda dapat menaburkan soda kue, garam meja, atau meratakan perasan lemon pada are tempat cuci piring. Tunggulah beberapa menit setelah itu bilas dengan air hangat.
- Mengoleskan minyak zaitun
Beberapa orang memilih bahan stainless steel untuk tempat pencuci piring karena kesannya yang elegan dengan aksen yang mengkilap. Bila tempat cuci piring telah terpaut waktu yang cukup lama, kehilangan aksen mengkilapnya dapat menjadi salah satu kekhawatiran sang pemilik.
Hal tersebut dapat diatasi dengan mengoleskan minyak zaitun secara merata pada tempat cuci piring. Minyak zaitun dapat menjaga agar tempat cuci piring yang terbuat dari stainless steel tersebut tetap mengkilap dan tidak kehilangan nilai estetikanya.
Demikianlah beberapa langkah yang dapat dilakukan dalam membersihkan tempat cuci piring dengan menggunakan air panas yang berasal dari solar water heater.
Oleh: intisolar.com