Artikel

Cara Mandi Air Hangat Dengan Pemanas Air Tenaga Surya yang Benar

Banyak orang berpendapat bahwa mandi air hangat dari pemanas air tenaga surya dapat merusak kulit. Padahal kenyataannya ada banyak sekali manfaat apabila hal tersebut dilakukan dengan benar. Untuk merasakan manfaat mandi air hangat yang aman, ada empat cara yang harus Anda lakukan agar tidak merusak kulit. Berikut adalah cara-caranya.

Cara Mandi Air Hangat Dengan Pemanas Air Tenaga Surya yang Benar

  1. Jangan Berendam Terlalu Lama

Berendam air hangat memang memberikan efek relaksasi sekaligus membuat tubuh menjadi lebih segar dan semangat. Tetapi, perhatikan juga durasi berendam, jangan terlalu lama karena akan berdampak buruk untuk kulit.

Walaupun air hangat mampu membuang sel-sel kulit mati, tetapi jika berendam terlalu lama tanpa campuran madu atau minyak zaitun di dalam air. Maka dampaknya kulit akan keriput dan kering. Sebaiknya berendam air hangat hanya dilakukan selama 15 menit, dengan begitu Anda bisa mendapatkan manfaatnya secara maksimal.

  1. Gunakan Sabun Pelembap

Kebanyakan detergen yang dijual di pasaran mengandung zat yang mampu mengikis habis minyak alami di permukaan kulit. Terlebih lagi ketika Anda membilas sabun tersebut menggunakan air hangat dari solar water heater. Kebiasaan buruk tersebut tentunya harus dihindari karena dapat menyebabkan kulit kering.

Agar tidak kering, ganti sabun dengan jenis sabun yang memiliki banyak kandungan pelembap. Bahkan jika bisa, pilihlah jenis sabun herbal yang mampu membersihkan kotoran yang menempel di kulit. Tak hanya itu, sabun herbal juga mampu memperbaiki sekaligus menjaga kulit agar tetap lembap.

  1. Gunakan Minyak Alami

Ketika ingin berendam di air hangat jangan lupa untuk menambahkan minta zaitun ke dalam air rendam. Penggunaan minyak zaitun dapat membantu kulit agar tidak kering sekaligus membantu memperbaiki sel-sel dalam kulit.

Agar hasilnya lebih maksimal, sebelum berendam sebaiknya oleskan minyak zaitun ke seluruh tubuh. Dengan begitu kulit terasa jauh lebih lembap dan sehat.

  1. Perhatikan Waktu Mandi

Jika waktu mandi Anda biasanya selama 20 menit, maka persingkat menjadi 10 menit agar kulit terlihat jauh lebih baik. Jika waktu mandi air hangat dari pemanas air tenaga matahari terlalu lama maka kulit akan mengerut.

  1. Perhatikan Suhu Air yang Digunakan

Banyak ahli berpendapat bahwa air hangat bersuhu sekitar 36-40 derajat Celcius adalah suhu air hangat yang bagus untuk mandi atau berendam. Sebaiknya, hindari suhu air yang terlalu panas untuk mandi karena berbahaya bagi lapisan pelindung kulit.

Jika lapisan pelindung kulit rusak, kulit tidak akan bisa memproduksi protein dan minyak kulit. Jadinya kulit Anda akan terasa sangat kering dan keriput.

Itu tadi cara mandi air hangat yang benar dengan menggunakan pemanas air tenaga surya. Kini pemanas surya hadir sebagai benda elektronik yang mampu memudahkan segala kegiatan Anda. Dengan begitu kegiatan mandi atau berendam air hangat bisa dilakukan dengan mudah tanpa harus menunggu lama.